Sunday, 14 February 2016

Hujan deras, Kota Semarang banjir

Hujan deras, Kota Semarang banjir


Hujan deras, Kota Semarang dikepung banjir
Banjir Ciledug. 
 
 Hujan deras yang melanda Kota Semarang sejak kemarin mengakibatkan sejumlah wilayah di kota itu dilanda banjir. Tak hanya merendam ratusan rumah di Kecamatan Tlogosari, Pedurungan, Semarang, Sekolah Dasar Negeri Muktiharjo Kidul 01 Semarang juga ikut terendam air dengan ketinggian 1 meter.

Akibatnya, ratusan siswa terpaksa dipulangkan lebih awal, lantaran seluruh ruangan sekolah terendam air. Kondisi ini telah terjadi sejak tiga hari lalu, dan hari ini merupakan banjir terparah di wilayah ini.

"Kita tidak bisa belajar dengan tenang. Airnya tinggi," keluh salah seorang siswa, Agus Santoso

Pantauan merdeka.com di lokasi, akibat banjir aktivitas warga menjadi lumpuh. Banjir yang berasal dari luapan sungai Tlogosari ini juga membuat ratusan pedagang Pasar Suryo Kusumo Tlogosari resah.

Sebab, sejak pagi tadi debit air semakin tinggi dan mengakibatkan sepinya pembeli yang datang ke pasar itu.

"Ya begini ini kalau Pemerintahnya tidak mau tahu. Setiap kali hujan, kok selalu saja banjir," keluh Maryam, salah satu pedagang.

Dia menuding banjir itu sebagai kegagalan pemerintah setempat dalam membuat drainase. Pintu air yang tidak optimal, diduga sebagai penyebab meluapnya sungai Tlogosari.

Banjir juga terjadi di kawasan Kota Lama Semarang, salah satunya di jalur menuju Gereja Blenduk dekat Mapolsek Semarang Utara dan kantor Satlantas Polrestabes Semarang.

"Air yang menggenangi kawasan tersebut sudah surut karena air yang kemarin masuk hingga ke ruang kerjanya, saat ini sudah tidak ada. Kemarin masuk kantor kira-kira 10 cm, sekarang sudah surut. Tadi malam saya memantau dengan Pak Camat, beberapa lokasi masih terendam," kata Kapolsek Semarang Utara Sugiyanto di Mapolsek.

No comments:

Post a Comment